Durmagati, Kesatriya Kurawa yang mati sia-sia

durmagati

Durmagati adalah adik dari Prabu Duryudana raja Astina. Ia termasuk keluarga besar Kurawa yang terkemuka selain Dursasana. Ayahnya bernama Drestarata, ibunya bernama Dewi Gendari.

Watak dari Durmagati tidak punya pendirian tetap, ia terombang-ambingkan oleh keadaan sehingga sikap dan tindakannya yang semula baik, kemudian berubah menjadi jahat karena pengaruh buruk yang dihembuskan oleh patih Sengkuni, pamannya.

Bacaan Lainnya
durmagati

Didalam Perang Bharatayuda, Durmagati tewas tergilas gada Rujakpolo yang dilemparkan oleh Werkudara karena marah setelah Gatutkaca putranya gugur.

Baca juga: Dursasana Satriya Kurawa yang tewas dicincang

Kurawa yang tewas bersama Durmagati sangat banyak, antara lain Durprasadarsa, Durnandaka, Jalasantaha dan lain.

Kehidupan rumahtangga Durmagati tidak disebutkan dalam cerita, sehingga tidak diketahui nama istrinya. Tetapi dalam setiap pertemuan, Durmagati selalu hadir untuk menerima perintah raja lewat patih Sengkuni yang terhitung masih pamannya sendiri.

Baca juga: Kartamarma, Kesatriya Kurawa Sang Pengecut

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *